Berita

Polres Lombok Tengah Tingkatkan Patroli Malam di Kawasan KEK Mandalika

×

Polres Lombok Tengah Tingkatkan Patroli Malam di Kawasan KEK Mandalika

Sebarkan artikel ini

Lombok Tengah, (NTB) – Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) tetap kondusif, Polres Lombok Tengah meningkatkan intensitas patroli pada malam hari di kawasan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Kuta Mandalika, Rabu (7/1).

Patroli malam tersebut menyasar sejumlah titik strategis, di antaranya area Sirkuit Mandalika, hotel dan penginapan, kawasan pantai, akses jalan utama, serta lokasi yang kerap menjadi pusat aktivitas masyarakat dan wisatawan. Kegiatan ini dilaksanakan secara rutin sebagai langkah preventif guna mencegah terjadinya tindak kriminalitas serta memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat maupun wisatawan, baik domestik maupun mancanegara.

Kapolres Lombok Tengah melalui Kasi Humas IPTU L. Brata Kusnadi menyampaikan bahwa peningkatan patroli malam merupakan bagian dari komitmen Polres Lombok Tengah dalam mendukung keamanan kawasan pariwisata nasional.

“Kawasan KEK Mandalika merupakan salah satu destinasi wisata unggulan nasional yang harus kita jaga bersama. Oleh karena itu, kami meningkatkan patroli malam hari untuk memastikan situasi tetap aman dan kondusif,” ujar Kasi Humas.

Selain melakukan patroli mobile dan dialogis, personel juga menyampaikan imbauan kamtibmas kepada petugas keamanan hotel, pelaku usaha pariwisata, serta masyarakat sekitar agar bersama-sama menjaga keamanan lingkungan dan segera melaporkan kepada pihak kepolisian apabila menemukan hal-hal yang mencurigakan.

Kapolres menambahkan bahwa kehadiran polisi di lapangan diharapkan dapat mencegah potensi gangguan kamtibmas serta memberikan rasa aman bagi para wisatawan yang beraktivitas dan menginap di kawasan Mandalika pada malam hari.

“Kami mengajak seluruh elemen masyarakat untuk berperan aktif menjaga keamanan dan ketertiban, sehingga kawasan Mandalika tetap aman, nyaman, dan kondusif,” pungkasnya.

Dengan ditingkatkannya patroli malam di kawasan KEK Mandalika, Polres Lombok Tengah berharap dapat terus menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan mendukung pertumbuhan sektor pariwisata di Kabupaten Lombok Tengah.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *