Berita

Polsek Langgudu Amankan Terduga Pelaku Penganiayaan di Desa Kalodu

×

Polsek Langgudu Amankan Terduga Pelaku Penganiayaan di Desa Kalodu

Sebarkan artikel ini

Bima, NTB (21 Agustus 2025) – Personel Polsek Langgudu Polres Bima Kota berhasil mengamankan seorang remaja berinisial RJ alias Gery (17), pelajar SMA asal Kecamatan Langgudu, yang diduga sebagai pelaku penganiayaan berat terhadap Ariyanto (25), warga Dusun Pali, Desa Kalodu, Kecamatan Langgudu, Kabupaten Bima.

Kapolres Bima Kota AKBP Didik Putra Kuncoro, S.I.K., M.Si., melalui Kapolsek Langgudu Ipda M. Suhaeli menjelaskan, tindak pidana penganiayaan tersebut terjadi pada Kamis dini hari (21/8/2025) sekitar pukul 02.00 Wita di Dusun Pali. Korban mengalami luka bacok di kepala dan perut akibat diserang menggunakan senjata tajam oleh pelaku.

“Awalnya pelaku berselisih dengan saksi Dimas alias Kanjeng, namun korban yang berusaha melerai justru menjadi sasaran. Saat korban bersama saksi-saksi pulang, pelaku menghadang di Dusun Pali dan langsung menyerang tanpa bicara, kemudian melarikan diri,” terang Kapolsek.

Setelah kejadian, korban sempat mendapat pertolongan di Puskesmas Langgudu sekitar pukul 02.00 Wita, sebelum akhirnya dirujuk ke RSUD Bima pada pukul 04.00 Wita untuk perawatan lebih lanjut.

Sementara itu, tim gabungan Polsek Langgudu bergerak cepat dan berhasil menangkap pelaku di tempat persembunyiannya di wilayah Langgudu pada Kamis pagi sekitar pukul 10.00 Wita.

Kini, pelaku sudah diamankan di Mako Polres Bima Kota untuk diproses sesuai dengan ketentuan hukum yang berlaku.

Baca Juga :  Pengamanan Ketat TNI-POLRI, Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Pilkada Kota Bima Berjalan Lancar Kota Bima, NTB (04/12) - Rangkaian tahapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024 di Kota Bima memasuki tahap penting dengan dilaksanakannya Pleno Terbuka Rekapitulasi dan Penetapan Hasil Penghitungan Suara Tingkat Kota Bima. Kegiatan yang digelar Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bima pada Selasa (3/12) di Kantor KPU setempat ini berlangsung dengan pengamanan ketat. Puluhan personel gabungan dari Polres Bima Kota dan TNI dikerahkan untuk memastikan keamanan selama proses berlangsung. Kapolres Bima Kota, AKBP Yudha Pranata, S.I.K., S.H., melalui Kabagops AKP Dedy Supriadi, menegaskan pentingnya pengamanan dalam tahapan krusial ini. "Kegiatan tersebut sangat penting, sehingga seluruh personel pengamanan dari Polres dan unsur TNI dikerahkan secara maksimal. Kami juga melakukan sterilisasi di dalam dan luar lokasi untuk memastikan keamanan," ujar AKP Dedy, Rabu (4/12/2024). Selain pengamanan di lokasi pleno, Kabagops menjelaskan bahwa pihaknya melakukan patroli rutin ke sejumlah titik strategis, termasuk kantor dan gudang KPU serta Bawaslu. Langkah ini dilakukan untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas). "Kami menyiagakan tim patroli yang terus memantau situasi selama dan setelah pleno. Semua ini untuk menjaga agar wilayah Kota Bima tetap kondusif," tambahnya. AKP Dedy juga mengimbau masyarakat untuk mendukung proses demokrasi dengan menjaga keamanan dan ketertiban. "Mari kita hormati setiap tahapan Pilkada dengan menjaga keharmonisan dan saling menghormati hasil yang telah ditetapkan," imbaunya. Sebagai informasi, hasil rekapitulasi suara tingkat Kota Bima sesuai jadwal KPU akan segera dikirimkan ke KPU Provinsi pada hari ini, Rabu (4/12). Dengan pengamanan yang maksimal dan dukungan masyarakat, proses demokrasi di Kota Bima diharapkan berjalan aman, tertib, dan lancar.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *