BeritaPeristiwa

Kecepatan Tim SAR Selamatkan 3 Nelayan Kapal Karam di Situbondo

×

Kecepatan Tim SAR Selamatkan 3 Nelayan Kapal Karam di Situbondo

Sebarkan artikel ini
Kecepatan Tim SAR Selamatkan 3 Nelayan Kapal Karam di Situbondo

Case.web.id – Situbondo, Kecepatan Tim SAR gabungan yang terdiri dari Satpolairud Polres Situbondo, masyarakat pesisir Dusun Kaliasin, dan keluarga nelayan berhasil menyelamatkan 3 nelayan yang mengalami kapal karam dihantam ombak di Perairan Dusun Kaliasin Desa Tanjung Pecinan Kecamatan Mangaran pada hari Sabtu (9/3/2024).

Peristiwa nahas itu terjadi saat ketiga nelayan, Busali (55) sebagai nahkoda, Asmojo (60), dan Sadun (50), hendak kembali pulang setelah melaut sejak pukul 05.00 WIB. Sekitar pukul 15.30 WIB, di perairan Kalbut Situbondo dengan koordinat 07° 37′ 25” LS – 114° 0′ 51” BT, kapal mereka dihantam ombak besar dari sebelah kanan hingga terbalik dan karam.

Mendapat laporan dari pihak keluarga, Kasat Polairud AKP Gede Sukarmadiyasa, S.H., M.H. bersama 3 anggota Satpolairud dan masyarakat pesisir segera melakukan pencarian dan penyelamatan di tengah cuaca ekstrem dengan angin kencang dan gelombang tinggi.

READ  Polsek Kediri Gelar Pengaturan Lalu Lintas Pagi, Antisipasi Meningkatnya Mobilitas Masyarakat

Upaya tim SAR membuahkan hasil. Ketiga nelayan berhasil ditemukan dan dievakuasi dalam keadaan selamat. Mereka kemudian dibawa ke rumah masing-masing dan diberikan bantuan makanan dan minuman untuk memulihkan kesehatan. Korban Sadun sempat dilarikan ke Puskesmas Mangaran untuk mendapatkan penanganan medis karena mengalami pingsan dan muntah-muntah akibat menelan air laut.

“Berkat kecepatan informasi dari masyarakat dan kerja sama tim SAR, ketiga nelayan berhasil diselamatkan,” terang AKP Gede Sukarmadiyasa.

Kapolres Situbondo AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto, S.H., S.I.K., M.H. mengimbau masyarakat pesisir pantai dan nelayan untuk lebih berhati-hati saat melaut karena cuaca yang tidak menentu dan berpotensi membahayakan keselamatan.

“Kami menghimbau nelayan tidak memaksa melaut apabila cuaca buruk dan selalu membawa alat keselamatan serta alat komunikasi,” tegas Kapolres.

READ  Polres Lombok Barat Amankan Kantor KPU Jelang Pemilu 2024

Peristiwa ini menjadi pengingat penting bagi seluruh nelayan untuk selalu waspada terhadap kondisi cuaca dan selalu mengedepankan keselamatan saat melaut.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita

Sumbawa Barat – Untuk memberikan rasa aman dan…