Binkam

Polres Bima Laksanakan Apel Gelar Pasukan Operasi Keselamatan Rinjani 2024

×

Polres Bima Laksanakan Apel Gelar Pasukan Operasi Keselamatan Rinjani 2024

Sebarkan artikel ini

Bima, NTB (03/3) – Kepolisian Resor Bima Polda NTB menggelar Apel Gelar Pasukan Operasi Keselamatan Rinjani 2024 dan penanganan Aksi Keselamatan Jalan, Selasa (02/03/24) Pukul 08.00 Wita bertempat di Lapangan Apel Polres Bima.

Bertindak sebagai Pimpinan Apel, Wakil Bupati Bima, Drs. H. Dahlan M. Noer dan Komandan Apel Ipda. Moh. Redwan, SH.

Kegiatan apel tersebut 1 Pleton PJU dan Perwira Polres Bima, 1 Pleton Dalmas Sat Samapta, 1 Pleton TNI, 1 Pleton staf, 1 Pleton Sat Lantas, 1 Pleton gabungan Sat Reskrim dan Sat Intelkam, 1 Pleton Sat Pol PP Kabupaten Bima, 1 Pleton Dishub Kabupaten Bima, 1 Pleton Dispenda Kabupaten Bima, 1 Regu Perwakilan Ojek, dan 1 Pleton Gabungan Siswa SMPN 3 Woha dan SDN Panda.

Dalam penyampaiannya, Pimpinan Apel membacakan amanat Kapolda NTB yang intinya antara lain :

READ  Pria Pembuat Onar Ditangkap. Memeras dan Menganiaya Mantan Istri, Tim Puma 2 Polres Bima Kota Bertindak

Pertama, terkait perkembangan kehidupan masyarakat sangat cepat menjadikan permasalahan lalu lintas san angkutan jalan makin kompleks dan dinamis khususnya dalam bidang keselamatan berlalu lintas oleh karna itu upaya peningkatan modernisasi sistem tekhnologi informasi seperti yang telah di laksanakan saat ini seperti E-Tle, Signal dan lain sebagainya.

Kedua, bahwa berdasarkan hasil anev pelaksanaan Ops Keselamatan Rinjani Tahun 2022 dan 2023 untuk jumlah teguran pada Tahun 2023 sebanyak 8.903 di bandingkan tahu. 2022 sebanyak 5.407 naik 39%, sedangkan laka lantas Tahun 2023 sebanyak 23 kasus dibandingkan tahun 2022 sebanyak 40 kasus, turun 17 kejadian atau turun -43% sedangkan korban MD tahun 2023 sebanyak 13 Korban san tahun 2022 sebanyak 10 korban naik 3 korban atau naik 30%.

READ  Operasi Keselamatan Rinjani 2024, Polres Bima Kota dan Tim Gabungan Apel Gelar Pasukan

Ketiga, Operasi Keselamatan Rinjani 2024 di laksanakan selama 14 hari mulai tanggal 04 Maret sampai dengan 17 Maret 2024 dengan kuat personel sebanyak 105 orang dengan mengedepankan kegiatan preemtif dan preventif dalam rangka meningkatkan kepatuhan dan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas menjelang Idul Fitri 1445 H/2024.

Kapolda NTB, Irjen. Pol. Drs. Raden Umar Faroq, S.H., M.Hum, dalam amanatnya yang dibacakan Wakil Bupati Bima tersebut, menekankan kepada personil yang terlibat dalam Operasi Keselamatan Rinjani 2024, nantinya agar melakukan tugasnya sesuai dengan SOP yang berlaku.

Hal lainnya, agar menjaga keselamatan personil dalam pelaksanaan tugas terutama ketika melakukan penindakan pelanggaran lalu lintas, melaksanakan tugas dengan penuh rasa tanggung jawab guna mencapai hasil yang diharapkan, serta mengoptimalkan sinergitas dan kerja sama yang baik antar lembaga terkait selama operasi berlangsung sehingga tujuan operasi dapat tercapai.

READ  Polres Lombok Barat Lakukan Edukasi dan Sosialisasi Pemilu 2024

“Bertindaklah secara tegas namun humanis terhadap setiap pelanggaran hukum yang berpotensi menimbulkan gangguan kamseltibcar lantas serta kepada para pejabat utama maupun para padal operasi dilapangan agar laksanakan pengawasan secara melekat terhadap personel di lapangan, laporkan setiap kegiatan secara berjenjang termasuk pelaporan hasil pelaksanaan kegiatan sehari-hari secara tertulis sesuai format pelaporan.” Mengutip Kapolda NTB di akhir amanatnya.

Seluruh rangkaian kegiatan berakhir pada Pukul 08.30 Wita berjalan dengan aman dan lancar.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *